Guru Seni Tari SMAN 1 Aikmel |
Krens Lotim. Untuk mengembangkan program pembelajaran pada tingkat sekolah menengah atas khususnya dalam bidang seni dan budaya, guru-guru bidang studi Seni Budaya untuk Lombok Timur mengadakan pertemuan atau Musyawarah Guru Mata Pelajaran yang dipusatkan di SMAN 01 Aikmel. Hasil pertemuan tersebut diawali dengan pemilihan pengurus untuk persatuan guru Seni Budaya Lombok Timur yang masa baktinya tidak ditentukan. Terpilih pada kesempatan itu guru SMAN 01 Pringgabaya Ambar Rodi yang merupakan guru spesialis Seni Rupa, dinobatkan sebagai ketua ikatan guru seni budaya Lombok Timur.
Guru Seni Musik SMAN 1 Pringgabaya |
Pada pertemuan tersebut juga setiap guru dari utusan sekolah masing-masing juga memberikan pemaparan pengalaman dan suka duka mengajarkan Seni Budaya di sekolah. Ternyata dari sekian guru yang memberikan pemaparan banyak sekali guru yang memiliki bakat terpendam namun karena belum adanya wadah atau perkumpulan yang bisa membawa signal tentang peningkatan seni dan budaya khususnya di Lombok Timur di lembaga pendidikan, maka semua itu masih dalam angan-angan semata. Para peserta yang hadir sangat antusias untuk melanjutkan musyawarah tersebut minimal setiap bulan demi menumbuhkembangkan seni dan budaya di Lombok Timur. Tidak hanya itu, guru-guru juga diharapkan sangat kreatif baik dalam mengajar maupun membuat perangkat pembelajaran. Kedepan persatuan ini akan membuat komunitas sendiri atas nama persatuan guru Seni Budaya Lombok Timur sehingga kedepan mampu memberikan kontribusi bagi daerah.(SZ)
0 komentar:
Post a Comment