
Hadir pada acara pembukaan antara lain Camat Sakra Barat, Kapolsek, Danposramil, Kepala Desa se- Kecamatan Sakra Barat, perwakilan BPD dan LKMD.
Kepala desa sebagai ujung tombak dalam setiap pembangunan ditingkat desa, oleh sebab itu kepala desa harus bersikap pro aktif dalam menjalankan tugasnya.
Kepala desa tidak boleh melakukan program sendiri - sendiri. jadi harus ada koordinasi, jelas M. Isa pada saat menyampaikan sambutan pembukaan pelatihan di Aula kantor Camat sakra Barat.
Sementara Kapolsek Sakra Barat, menitik beratkan permasalahan pada siskamling. Keamanan perlu ditingkatkan terkait dengan isu semakin banyaknya pemuda - pemuda pengangguran yang selalu iseng untuk berbuat hal yang cendrung negatif.
Hal senada juga disampaikan Danposramil, bagaimana kepala desa selalu waspada terhadap apa yang terjadi di desa masing - masing sehingga masyarakat selalu dalam keadaan kondusif. tekannya.
Beberapa program yang akan dibahas pada bintek kali ini antara lain bagaimana cara penyusunan laporan pertanggungjawaban oleh kepala desa tentang anggaran, dana apa saja yang harus di SPJkan dan lain - lain yang terkait program desa.
Mudah - mudahan ini menjadi sebuah pelajaran penting bagi perangkat desa yang walaupun tidak sepenuhnya bisa dipahami, jelas Ir. Fathurrozi selaku FK Kec. Sakra Barat. (MA).