
Persiapan awalpun sudah dilakukan masing - masing Kampung Media, tidak terkecuali yang ada di Lombok Timur.
KM Krens selaku pengagas pertemuan dengan Dishubkominfo Kabupaten Lombok Timur Jum'at, 7/9 dengan melibatkan 5 komunitas yang ada di Lombok Timur.
Pertemuan berlangsung dengan penuh keakraban yang dimediasi kasi informasi dan umum. Beberapa usul dan saranpun bermunculan yang menitik beratkan permasalahan pada ide - ide kreatif yang akan dibawa ketingkat Provinsi nantinya.
Disamping bermunculan ide - ide atau gagasan yang akan diangkat pada jambore nantinya, juga muncul aspirasi pembentukan Kampung Media Center sebagai wahana berbagi khususnya di Kabupaten Lombok Timur yang selama ini hanya berjalan sendiri - sendiri.
Selain itu, Pemkab Lombok Timur bersedia menyediakan tempat khusus untuk kampung media pada websitenya. Dan ini menjadi sebuah kenyataan bahwa kampung media sudah diakui keberadaannya oleh pemerintah setempat.
Muh. Yunus, dalam kesempatan itu menyampaikan apresiasi yang tinggi terhadap kampung media yang bisa secara sadar menyampaikan informasi kepada masyarakat Lombok Timur khususnya.
Mudah - mudahan kepedulian rekan - rekan kampung media selama ini akan membawa perubahan yang positif kepada masyarakat, tidak hanya ditingkat atas tetapi sampai ketingkat yang paling bawah, tambahnya. (MA).