![]() |
Perangkat desa Rensing Raya sedang mengangkat reruntuhan |
Krens Lotim. Angin kencang ditambah hujan yang mengguyur sejak kemarin membuat suasana mencekam sekitar kecamatan Sakra Barat dan sekitarnya. Pohon kayu, atap rumah banyak yang dihempas oleh kencangnya angin.
Kantor desa Rensing Raya Kec. sakra Barat tidak lepas dari amukan puting beliung yang mengakibatkan Plang yang baru dua hari dipasang ambruk seketika.
Angin juga membuat para pengendara khawatir jangan - jangan pohon kayu disekitar jalan juga tumbang saat melintas.
Tidak hanya itu, para petani juga khawatir ketika melihat padinya disapu oleh angin, akibatnya padi yang semula berdiri tegak menjadi rata dan terendam air yang mengakibatkan padinya rusak.
Pagi ini, 15/3 angin masih terasa menghentakkan pintu - pintu sekolah yang membuat terganggu anak - anak yang sedabg mengikuti UASBN di madrasah.
(MA)
Pagi ini, 15/3 angin masih terasa menghentakkan pintu - pintu sekolah yang membuat terganggu anak - anak yang sedabg mengikuti UASBN di madrasah.
(MA)
0 komentar:
Post a Comment